Wooww Ternyata Makanan dan Minuman ini Bikin Otak Tambah Encerr !!!



Hai Sobb !!! - Otak merupakan bagian anggota tubuh yang mengkoordinir gerakan, mengatur fungsi tubuh seperti detak  jantung, tekanan  darah, keseimbangan cairan tubuh, dan suhu pada tubuh.
Tanpa Kita sadari ternyata otak juga memerlukan asupan gizi yang seimbang. Kandungan gizi otakpun terkandung pada beberapa jenis makanan. Berikut ini penjelasan mengenai makanan dan minuman sehat untuk otak :

1.      Sayuran Hijau ( Kubis, Bayam dan Kangkung )




Kubis, bayam dan kangkung merupakan sayuran hijau yang sangat baik untuk pertumbuhan otak anak dan orang dewasa. Sayuran ini mengandung B6, B12 dan Asam Folat.
Vitamin – vitamin yang terkandung dalam sayuran hijau berfungsi untuk meningkatkan daya ingat dan memproses ilmu yang telah dipelajari sebelumnya. Vitamin ini dibutuhkan oleh otak manusia untuk mencegah Demenisia ( penyakit lupa ) dan Elzeimer ( penyakit pada syaraf otak )
Sayuran Hijau pun mengandung zat besi yang penting bagi tubuh.

2.      Ikan


Ikan merupakan sumber omega 3 yang sangat diperlukan otak , mengkonsumsi ikan secara teratur ternyata mampu mengurangi resiko terkena penyakit Elzeimer selain itu mengkonsumsi omega 3 mampu mensuplai oksigen melimpah ke otak
Indonesia yang terkenal memiliki wilayah lautan yang luaspun tentu memudahkan kita untuk mendapatkan ikan segar dan mudah.
Beberapa jenis ikan laut dengan kandungan Omega 3 yang banyak dijual dipasaran Indonesia diantaranya adalah ikan tuna, ikan tongkol, ikan tengiri, ikan layang, ikan kembung dan ikan lemuru.
Biasanya masakan ikan segar yang dapat kita jumpai dengan mudah pada kuliner jepang.

3.      Cokelat


Siapa sih yang engga suka dengan panganan yang satu ini ? selain terkenal dengan kelezatan rasanya panganan yang mampu menciptakan ketenangan pada penikmatnya ini merupakan kegemaran berbagai kalangan baik usia muda, remaja hingga orang tua.
Cokelat juga merupakan simbol  cinta, dan ada kabar baik nih bagi penggemar cokelat. Karena ternyata coklat jika dikonsumsi sebagai makanan dan minuman tidak hanya sekedar lezat saja tetapi banyak mengandung nutrisi bagi otak.
Antioksidan utama pada cokelat adalah flepenol, zat ini berperan penting  untuk melancarkan aliran  darah ke otak. Para ilmuan telah membuktikan bahwa kandungan flepenol pada cokelat jauh lebih kuat dibandingkan dengan panganan yang lainnya.

 4.         Kacang – Kacangan



Dibalik kandungan lemaknya yang bisa menimbulkan jerawat ternyata kacang – kacangan / biji – bijian seperti kacang tanah, kacang mete, kacang kenari dan biji bunga matahari kaya akan omega 3, omega 6, asam folat, vitamin E dan juga vitamin  B6 yang dapat membantu otak untuk berpikir lebih cepat dan jernih.
Omega 3 & 6 juga merupakan anti despresen alami agar kita berfikir lebih positive.

Beberapa kacang dan biji – bijian juga banyak mengandung vitamin B1 dan Magnesium yang bagus untuk daya ingat dan fungsi kognitif otak .

5.         Teh Hijau


Sangat baik untuk otak karena mengandung katecihn yaitu anti oksidan yang berfungsi untuk penangkal radikal bebas yang dapat merusak sel tubuh.
Kelelahan dan otak malas berpikir mungkin terjadi karena kita kekurangan asupan katechin untuk otak.
Katechin membuat otak tetap tajam, segar dan berfungsi maksimal. Zat ini juga mampu membuat tubuh dan pikiran terasa rileks serta mampu mengurangi kelelahan mental.


Demikianlah makanan dan minuman sehat untuk otak tentunya dengan tingkat konsumsi yang wajar jangan berlebihan . Semoga info ini bermanfaat untuk kita semua.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Wooww Ternyata Makanan dan Minuman ini Bikin Otak Tambah Encerr !!!"

Post a Comment